DeVIN wrote:
dengan adanya modulasi AM, PPM, PCM(512,1024,2050), DX6, DX7 format.
frekuensi modul (AM,FM,GHz/Spektrum), atau bit data PCM (512,1024,2050), atau coding data (PPM,PCM), atau jenis crystal tx/rx (single, dual, synth).
Salam kenal,
Saya sangat berminat dengan hobi ini dan sedang mempelajari tentang sistem transmisi radio ini, sebagai persiapan untuk pembelian sistem radio pertama saya

Seperti yang disebutkan di atas, ada banyak sekali hal/ kriteria suatu transmitter.
Beberapa yang sering disebut di spesifikasi produk adalah
1. 'FM' saja atau 'FM-PPM'. Sebetulnya di antara model2 modulasi ini, bagaimana klasifikasinya? Mana yang paling kuno, mana yang paling canggih?
2. Selain itu ada juga xtal. Radio yang murah2 tidak menggunakan xtal. Apa sih xtal ini?
3. Untuk frekuensi, radio2 yang murah frekuensinya hanya 40 saja atau 27 saja. Sebenarnya, dalam prakteknya di lapangan, ada bedanya nggak sih frekuensi2 ini? Apakah frekuensi rendah lebih sering "tabrakan"?
4. Antara transceiver dan receiver, apakah harus benar2 sepasang? Atau asal tipenya sama?
Para senior, boleh tolong bantu jelaskan tentang parameter2 ini? Atau mungkin ada sumber referensi yang bisa saya baca?
Terima kasih ya..