Page 3 of 4
Re: Apa yg terjadi kalo pesawat beneran kena petir??
Posted: 17 Feb 2012, 08:23
by iwan21
Mari kita rangkum semuanya ya, supaya enak bacanya
saya mau mulai dari apa itu petir dan bagaimana terbentuknya, boleh ?
Re: Apa yg terjadi kalo pesawat beneran kena petir??
Posted: 17 Feb 2012, 08:29
by AgoesAurelz
iwan21 wrote:Mari kita rangkum semuanya ya, supaya enak bacanya
saya mau mulai dari apa itu petir dan bagaimana terbentuknya, boleh ?
Siaaappp suhu!..... (lari ambil pensil dan buku catatan dulu ahh)....
Kalo bisa sekalian dibahas biar sesuai "nafas" forum ini....
"Petir dan Hobby ber-Aeromodelling"(apa-apa saja kemungkinan bila R/C pswt/heli atau radio bila tersambar petir....)
Re: Apa yg terjadi kalo pesawat beneran kena petir??
Posted: 17 Feb 2012, 08:34
by iwan21
Petir adalah suatu fenomena alam akibat adanya awan yg bermuatan listrik
Syarat2 terbentuknya petir :
1. Ada udara lembab
2. terjadinya pergerakan udara keatas
3. Terdapat inti higroskpis
1. Udara lembab
Sumber kelembaban dapat berasal dari konsentrasi air yg banyak danluas ( laut, danau, sungai yg panjang)
2. Pergerakan udara keatas
Terjadi karena pemanasan permukaan bumi oleh matahari, juga oleh angin yg melalui bukit , gunung atau countour permukaan tanah
3. Inti higroskopis
adalah inti dari butir air yg terjadi di awan akibat proses kondensasi
Re: Apa yg terjadi kalo pesawat beneran kena petir??
Posted: 17 Feb 2012, 08:47
by iwan21
Nomer 1 dan 2 murni proses alam, nah utk nomer 3, kadang terlibat campur tangan manusia
Pada dasarnya pembentukan inti higroskopis dipengaruhi oleh kondisi geografis lokasi, nah salah satu campur tangan manusia yg mempercepat proses terjadinya adalah debu akibat polusi industri ( polutan)
Oleh karena itu, suatu daerah yg sebelumnya intensitas dan kualitas petirnya biasa2 saja , misal sebelumnya tercatat hanya 20 ~ 30 hari guruh dalam setahun, tiba2 melonjak menjadi 200 hari guruh dalam setahun .
( Hari guruh = jumlah hari dimana terdengar ada petir dalam satu tahun)
Nah kalau ketiga komponen diatas tercapai/terkondisikan, maka akan terbentuk awan yg bermutan listrik, dg diameter beberapa km dan tinggi hinga mencaai 17 km, dg awan terendah berapa 1 km diatas permukaan tanah.
Pada bagian atas awan akan terbentuk muatan positif
Pada bagian bawah awan akan terbentuk muatan nefatif
Re: Apa yg terjadi kalo pesawat beneran kena petir??
Posted: 17 Feb 2012, 08:58
by iwan21
Proses terjadinya petir secara umum
Nah karena bagian bawah awan bermuatan negatif, ini akan menginduksi muatan positif dipermukaan tanah
Ini akan membentuk medan listirk antara awan dan tanah, jika muatan listirk cukup besar dan kuat medan listirk tanah dilampaui, maka akan terjadi pelepasn muatan listirk yg kita kenal sebagai PETIR.
Petir yg menyambar bisa digolongkan dalam 4 jenis :
1. Petir dalam awan
2. Petir awan ke awan
3. Petir awan ke tanah
4. Petir tanah ke awan
Nah kemungkinan yg nomer 1 dan 2 itu yg menyambar pesawat saat terbang, karena berada didalam atau diantara awan yg bermuatan listrik cukup besar
Re: Apa yg terjadi kalo pesawat beneran kena petir??
Posted: 17 Feb 2012, 09:17
by iwan21
Ini ada ilustrasi dari tulisan2 diatas, yg saya ambil dari diktat "Seminar Lightning Protection System - PT LAPI ELPATSINDO " th 2000



sebagai tambahan info, di kantor saya, lokasi Cikarang, kawasan indsutri, saat ini arus petir yg menyambar perangkat terukur mencapai 110 kA
Pengukuran mengunakan pita magnetik yg dipasang pada kabel down conductor proteksi petir pada tower dg tinggi 95 meter
Re: Apa yg terjadi kalo pesawat beneran kena petir??
Posted: 17 Feb 2012, 09:31
by iwan21
Kembali ke judul topik, rangkuman saya dari postingan para suhu :
1. Body pesawat merupakan sangkar Farraday ( cuman saya masih agak bingung, setau saya sangkar Farraday ada satu titik yg di grounding, nah kalo pesawat kan betul2 floating, atau bisa jadi saya salah persepsi)
2. Petir terjadi karena pesawat lewat dibawah lapisan awan yg bermuiatan negatif, yg akan menginduksi body pesawat jadi bermuatan positif dan terjadi pelepasan muatan listirk dari awan ke body pesawat
3. Setelah pelepasan muatan terjadi, body pesawat akan kembali netral, muatan listrik hilang
4. Penumpang tidak akan merasakan apa2 karena setiap kali flash hanya makan waktu 500 mdetik, dimana setiap kali flash terjadi 3 sampe 4 kali stroke, diana tiap stroke hanya makan waktu beberapa puluh mili detik
5. Body pesawat didesain utk menahan arus petir sampai dengan 30 kA, dimana utk jarak antara awan dan pesawat yg dekat, arus petir tidak mencapai angka tsb ( belum terlalu besar muatan listrik sudah dilepaskan oleh awan), berbeda dg sambaran petir dari awan ke tanah yg jaraknya minimal 1 km dan ini memerlukan muatan listrik besar agar tercapai syarat pelepasan muatannya
6. Static discharge bukan untuk melepaskan muatan listirk petir ( yg hanya sesaat dan langsung hilang), tapi utk melepaskan muatan listrik statis akibat pergesekan udara dg body pesawat/logam yg menyebabkan pengumpulan muatan listrik statis pada kulit pesawat.
Re: Apa yg terjadi kalo pesawat beneran kena petir??
Posted: 17 Feb 2012, 09:35
by emilhp
Alhamdulillah . . tambahan 1SKS lagi dari suhu gaero.
Sementara dulu gak pernah dapat waktu sekolah . .
Duduk manis . . biar nanti bisa disampaikan juga ke anak . .

Re: Apa yg terjadi kalo pesawat beneran kena petir??
Posted: 17 Feb 2012, 09:39
by iwan21
Sekarang timbul pertanyaan, bagaimana dg pesawat yg sedang didarat ?
1. Semua bandara tentunya sudah dilengkapi dg lightning protection system yg bagus, sehingga lingkungan bandara terlindungin dari sambaran petir
2. Proteksi petir yg terpasang, bukan bersifat "penangkal" petir, tapi justru berupa "penangkap" petir, dimana salah satu metodenya adalah yg berupa early streamer yg dipasang dibeberapa titik, dg cakupan proteksi seluruh bandara
3. cara kerja early streamer sebenarnya adalah "menyambut" muatan listirk pada awan agar selalu terarah ke perangkat tsb, jadi petir tidak akan menyambar kemana2 tapi hanya menyambar ke alat tsb
Jadi pada dasarnya pesawat yg sedang parkir di bandara akan aman dari sambaran petir, teorinya begitu ya
Re: Apa yg terjadi kalo pesawat beneran kena petir??
Posted: 17 Feb 2012, 09:51
by iwan21
Bagaimana kita melihat tanda2 akan terjadi petir?
1. Adanya awan gelap hitam diatas kita, itu tandanya muatan higroskopisnya banyak
2. awan makin lama makin rendah, nah pada jarak awan dari tanah kira2 1km akan terjadi pelepasn muatan lsitrik dari awan ke tanah
Jadi kalo liat kondisi diatas :
1. hindari ada ditempat terbuka, lebih baik cepat2 masuk keruangan
2. jangan berlindung di bawah pohon,karena pohn lebih tingg dari lingkungan sekitar, pohon akan mudah terkena sambaran petir. nah saat tersambar pas kita berteduh dibawahnya, arus petir yg tadinya sudah lewat batang pohon, akan melompat ketubuh kita yg resistansinya lebih kecil dari pohon (kandungan air tubuh nita lebih banyak dati batang pohon) dn ini yg disebut "side flash"
3. Kalau saat kita berada ditempat terbuka ada petir, dan tidak ada tempat berlindung, sebaiknya kita tiarap ditanah dg merapatkan seluruh tubuh menempel pada tanah, dg harapan resistansi tubuh kita menyamai resistansi tanah sekitar,ini menghindari tubuh kita jadi penghantar arus petir