Page 1 of 5

Trainer-15 Versi MP

Posted: 02 May 2011, 09:41
by didin
Karena selalu rindu untuk terbang di lapangan SKA...
Karena terbang di lapangan SKA itu asyik, apalagi kalau waktu mepet nggak sempat ke PP
Karena lapangan SKA itu dalam kota...
Karena lapangan SKA itu dekat dengan tempat tinggal saya...
Karena lapangan SKA dulunya luas sekarang mulai mengecil (banyak berdiri bangunan baru)...
Karena penonton di lapangan SKA selalu buanyak dan bandel...
Karena mobil belum ada dan masih menggunakan kuda jepang (spd motor) untu ke lapangan...
Karena ada junior yang mulai tertarik dengan RC Aeromodelling...

Maka dirasa perlu sebuah pesawat dengan ciri-ciri:
- kecil, sehingga mudah diangkut dgn spd motor...
- kecil, sehingga bisa diterbangkan di lapangan sempit...
- kecil, sehingga tingkat risiko bahaya bisa diperkecil juga...
- mudah diterbangkan dan dikendalikan, sehingga bisa jadi pesawat belajar buat junior...dan kalau memungkinkan diojekin ke penonton, dan..
- ekonomis dan tidak ribet.

Akhirnya dipilih-----HIGH WING TRAINER
Spesifikasi....Wing Span 109 cm, Chord 22 cm, Fuselage 81 cm

Part Electronicnya:
- Eng OS15LA
- Prop 8x4
- Fuel tank 80cc
- 6 servo micro (2 aeleron, 1 ele, 1 rud, 1 steering, 1 thro)
- RX orange
- Bat RX lipo 2S 1000mah

Target berat sebelum fuel----dibawah 1000 gr

:ide :ide :ide

Re: Trainer-15 Versi MP

Posted: 02 May 2011, 09:49
by didin
Proyek dimulai 18 April 2011.

Diawali dgn mencari air foil yang memenuhi syarat di atas, akhirnya dapat di internet (maaf lupa nama webnya) dengan bentuk seperti ini:
konon namanya Clark-Y....mohon bantuan suhu semu nich.... penjelasan ilmiah bentuk air foil ini... :shy

Image

Re: Trainer-15 Versi MP

Posted: 02 May 2011, 09:53
by didin
Air foil ini dicetak, proporsional sehingga chordnya didapat 22 cm.
Setelah dicetak, ditempelkan di lembaran balsa 2mm untuk dijadikan master nya nanti.
Image

Setelah ditempel sedemikian rupa, lalu dipotong dgn cutter dan jadilah master air foilnya...
Image

Re: Trainer-15 Versi MP

Posted: 02 May 2011, 09:58
by wasiardhi
klo suhu didin mulai potong2 balsa....saya cuma bisa duduk manis sambil ngopi... :plk

Re: Trainer-15 Versi MP

Posted: 02 May 2011, 10:01
by Charles
Menyimak dengan serius. Sambil ingat digudang masih nganggur si OS15LA...... :ide :ide :ide

Re: Trainer-15 Versi MP

Posted: 02 May 2011, 10:05
by nomind
ga coba di laser cut pak ?
ato bisa diproduksiken plan format corel :D

ijin menyimak...

Re: Trainer-15 Versi MP

Posted: 02 May 2011, 10:24
by didin
@Om Wasiardhi...
@Pak Charles...
@Mas Nomind...

Ini masih belajar motong balsa, masih belajar...nggak layak buat produksi masal, apalagi pakai laser cut....he...he...he....
@Pak Charles...kalau masih ada OS15 nganggur, disini menerima hibahan Pak... :ha3

Setelah master dibuat, lalu ditempelkan di lembaran balsa lain dan digaris pinggirannya sesuai master...
Kira-kira begini jadinya...
Image

Lalu dipotong, lagi-lagi pakai cutter (cuma ini alatnya yang ada)...
Image

Re: Trainer-15 Versi MP

Posted: 02 May 2011, 10:29
by Wind Raider
wahhhh manngstab Om Didin ... small block ... ich liebe dich :pis

Re: Trainer-15 Versi MP

Posted: 02 May 2011, 10:31
by didin
Karena wing span 109 cm, maka panjang 1/2 sayap 54.5 cm
Dimulai merakit sayap, saya gunakan spar atas dan bawah dgn menggunakan kayu balsa ukuran 1 x 0.5 cm...
Jarak antar rib 7 cm..
Tebal sayap 2.7 cm, dibuat tebal agar daya angkat besar walau dragnya juga besar, jadi sesuai rencana.... terbang slow
Image

Saya gunakan jarum agar tdk bergeser, kemudian dipasang lem CA
Image

Re: Trainer-15 Versi MP

Posted: 02 May 2011, 10:33
by iwan21
Pak Didin gak takut struktur wing gak rata ngerangkai dan ngelemnya di lantai ?
baiknya sih diatas meja kaca yg pasti ratanya, kalo mulet wingnya kan bisa ga-tot