Dihedral (not dehidral mas ya...),, by Snowman

Teori dan pembahasan aerodinamika

Moderator: NGL

Post Reply
User avatar
iwan21
Administrator
Administrator
Posts: 9769
Joined: 17 Jan 2007, 14:11
Location: Bekasi
Contact:

Dihedral (not dehidral mas ya...),, by Snowman

Post by iwan21 »

rizal wrote:
saya tahu dari pak Hadi ada korelasi antara berat , wing loading ke jenis/karakter pesawat menjadi glider , trainer, sport, atau aerobatik,... kemudian airfoil ke daya angkat yg telah dibahas di forum ini.

Nah pertanyaannya korelasi dehidral kemana.......

Iwan21 wrote :
Dihedral (not dehidral mas ya...), korelasinya ke stabilisasi lateral (Roll), jadinya intinya adalah untuk stabilisasi, gitu loh....

Rizal wrote :
Lagi....lagi......lagi......


Suhu Darwin :
Secara sederhana :
Dihedral adalah sudut yang dibentuk oleh wing dgn bidang horizontal ( lateral ) bila pesawat dilihat dari depan

Image

Fungsinya : bila pesawat miring sedikit krn gangguan ; otomatis mekanisme sayap dihedral akan mengembalikan pesawat pada kondisi level .

Coba test pake WD . Pada kondisi pesawat level , mainkan / goyang stik rudder sedikit ( kemudian dkembalikan pada posisi netral ) . Pesawat akan miring sesaat , kemudian akan kembali level lagi .

Itu sebabnya pesawat trainer banyak memakai sayap dihedral krn efek stabilisasi nya .
User avatar
NGL
Airman
Airman
Posts: 25
Joined: 23 Jan 2007, 13:30
Location: Cimahi

Post by NGL »

Sederhananya bisa dijelaskan demikian (perhatikan gambar diatas):

1. Saat level, luas proyeksi sayap kiri dan kanan sama, sehingga gaya angkat sama ==> tidak ada rolling.
2. Saat miring kekiri, maka luas proyeksi sayap di kiri akan lebih luas dibandingkan yang kanan. Gaya angkat (keatas) akan lebih besar yang kiri ==> pesawat rolling ke kanan sampai level kembali, dimana keadaan pesawat seperti kondisi no.1 diatas.
3. Sebaliknya bila pesawat miring ke kanan, luas proyeksi sayap kanan akan lebih besar, sehingga gaya angkat sayap kanan akan lebih besar ==> pesawat rolling ke kiri, dst.
User avatar
NF
Administrator
Administrator
Posts: 4082
Joined: 18 Jan 2007, 14:10
Location: semarang, jateng
Contact:

Post by NF »

cara eksperimen ttg dihedral yg sederhana....: masukin kelereng ke dalam wajan ( yg cekung ) diposisikan bagaimanapun , kelereng akan selalu kembali ke tengah , ini bisa di asumsikan, dihedral makin besar (sudutnya) akan makin stabil pesawatnya.....
User avatar
iwan21
Administrator
Administrator
Posts: 9769
Joined: 17 Jan 2007, 14:11
Location: Bekasi
Contact:

Post by iwan21 »

Boeng Adrian, agar dilengkapi foto avatarnya..terima kasih
User avatar
christoffel
First Lieutenant
First Lieutenant
Posts: 1292
Joined: 04 Jan 2008, 13:42
Location: Pondok Chandra Surabaya

Post by christoffel »

koreksi dikit pak, gambar diatas itu sudut dihedralnya kurang tepat. Harusnya dihitung sampai ke bidang pada garis tengah airfoil (garis penghubung leading edge ke trailing edge), bukan berhenti di bidang bawah saja ....
Post Reply